GARDA NEWS ~ KAB. BANDUNG

Setelah beberapa tahun tidak melaksanakan Sumfairfest dikarenakan terhalang Covid-19, SMK Farmasi Bhakti Kencana Soreang kembali menggelar Sumfairfest vol.3 di Dome Bale Rame Soreang, Minggu 5/2/2023.

Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Risna Fujiastuti mengatakan, Sumfairfest ini merupakan festival seni yang menampilkan kreasi dan kreatifitas siswa dalam bermusik maupun olah vokal untuk mengembangkan minat dan bakat para siswanya.

Menurutnya, dengan diselenggarakannya festival tersebut, juga bertujuan untuk mempromosikan SMK Farmasi Bhakti Kencana Soreang ke lingkungan yang lebih luas.

Namun, alih-alih menyuguhkan kreasi seni dan kreativitas siswa, kegiatan itu justru didominasi oleh penampilan musik-musik modern seperti band dan beberapa nyanyian dari para guru yang terkesan lebih kearah hiburan pesta dan jauh dari nilai-nilai seni dan edukasi.

Mengenai anggaran, untuk pelaksanaan kegiatan, Risna menyebutkan, para siswa mengumpulkan dana sendiri, dibantu oleh sponsor-sponsor dan hasil dari menjual barang-barang. “Kalo dari sekolah hanya membantu kekurangannya saja” pungkasnya.

Di tempat yang sama, kepada awak media, panitia pelaksana, Kurnia menyampaikan, acara festival tersebut diikuti oleh hampir 2500 orang termasuk para alumni SMK Farmasi Bhakti Kencana Soreang.

Namun lagi-lagi, kegiatan yang bersifat pendidikan dan merupakan wadah untuk membina bakat para siswa, panitia memberikan tiket berbayar, dimana perorang dimintai delapan puluh ribu rupiah.

(((***)))
editor ( Denz )