Garda News ~ Aceh Tenggara.
12-07-2023 Terkait dengan maraknya Berbagai jenis Barang Ilegal seperti Rokok, kendaraan bodong dan Barang Haram (Narkoba) yang Beredar di Aceh Tenggara. Ketua Lsm Korek Angkat Bicara.
Irwansyah Putra. Selaku ketua Lsm Korek (Komunitas rakyat ekonomi kecil) Aceh Tenggara, Menjelaskan Kepada Awak Media Garda news Aceh Tenggara. ini sakit parah karena tidak adanya pengawasan atau pemeriksaan terhadap segala jenis kendaraan, baik sepeda motor, mobil barang, angkutan dan sejenisnya, yang kedatangannya dari provinsi Sumatra Utara masuk ke provinsi Aceh khususnya Aceh Tenggara Melalui Perbatasan Lawe pakam terkesan bebas sehingga memudahkan para penyulundup barang ilegal dan barang haram (Narkoba) dengan gampangnya memasuki Aceh Tenggara, padahal Aceh Tenggara adalah salah satu Gerbang Provinsi Aceh.
Ketua Lsm Korek: justru malah sebaliknya yang dilakukan pemeriksaan ketat oleh oknum kepolisian diperbatasan, yaitu kendaraan yang melakukan perjalanan dari Aceh menuju Provinsi Sumatra Utara yang dilakukan pemeriksaan, kan aneh, barang masuk dibiarkan sementara barang keluar diperiksa. Irwansyah Putra Sembari geleng geleng kepala kepada Awak Media.
Ketua Lsm Korek Sambungnya, Tentu hal ini menjadi pertanyaan, padahal kita ketahui bersama kebanyakan barang ilegal seperti kendaraan bodong, rokok dan narkoba serta lainnya sangat berserak dan berselemak di Aceh Tenggara ini kan kebanyakan datangnya dari Provinsi Sebelah. Contoh Seperti Penangkapan Narkoba jenis sabu-sabu baru baru ini dimana mencapai 1 kilogram lebih, dan setelah dilakukan pengembangan ternyata barang haram tersebut datangnya dari Sumatra Utara tentu hal ini sebagai contoh bagaimana lemahnya pemeriksaan diperbatasan pos Lawe Pakam tersebut ujar Irwansyah Putra.
Irwansyah Putra Menambahkan, Penangkapan Yang dilakukan Kapolres Aceh Tenggara dan jajaran Juga sangat kita apresiasi dengan adanya penangkapan Narkoba jenis Sabu sabu yang mencapai satu kilogram lebih Baru baru ini di Aceh Tenggara, tentu hal itu bukan nominal uangnya yang menjadi tolak ukur bagi kami tetapi berapa ribu manusia atau masyarakat Aceh Tenggara yang sudah diselamatkan oleh pihak kepolisian Aceh Tenggara, kami selaku masyarakat Aceh Tenggara sangat berterima kasih kepada Bapak Kapolres dan jajarannya.
Irwansyah Putra: Selaku salah satu Ketua Lsm di Aceh Tenggara, Kami berharap kepada Bapak Kapolres Aceh Tenggara Agar Memerintahkan Jajarannya yang Berdinas diperbatasan Lawe Pakam Yang menghubungkan Provinsi Sumut dan Aceh Agar di aktifkan pemeriksaannya terhadap segala jenis kendaraan yang memasuki Wilayah Aceh Tenggara, agar Aceh Tenggara Lebih Baik kedepannya, khususnya peredaran narkoba dan barang ilegal ungkapnya Irwansyah Putra, Sembari Berharap.
(Amran s)
editor ( Denz )