PILKADA 2024 DI KOTA BANDUNG, POLRESTABES MEMPERSIAPKAN 1.700 PERSONEL
Garda News ~ Bandung
Polrestabes Bandung bersama Pimpinan Forkopimda Kota Bandung mengadakan rapat koordinasi lintas sektoral pada senin (19/8/2024) untuk mempersiapkan pelaksanaan Pilkada serentak 2024.
Kabag.Ops.Polrestabes Bandung, AKBP Sumari, menjelaskan bahwa rapat ini membahas kesiapan seluruh instansi terkait dalam mengamankan seluruh tahapan Pilkada, yang akan berlangsung mulai 21 Agustus 2024 selama sekitar 118 hari.
” Polrestabes Bandung akan menurunkan sekitar dua per tiga personel, yaitu sekitar 1.700 personel, ditambah dengan dukungan TNI dan instansi terkait, termasuk Linmas, untuk mengamankan seluruh proses Pilkada hingga selesai pengambilan sumpah dan janji,” ujarnya.
Untuk Pilkada Kota Bandung, Daftar Pemilih Sementara (DPS) berjumlah 1.899.607 orang, dengan sementara terdapat 3.590 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang tersebar di seluruh Kota. Setiap TPS aka di awasi oleh Personel Kepolisian dan Linmas.
((Sandi))
Editor (( Denz ))